Mesir
Sebuah negara di sudut timur laut Afrika. Sebagian besar dari Mesir gersang dan telantar. Sebagian besar penghuninya hidup di Lembah Nil, yang terhampar sejauh kira-kira 550 mil (890 kilometer).
Mesir kuno subur dan makmur. Pekerjaan umum yang besar dibangun, termasuk terusan untuk irigasi; kota yang kuat untuk pertahanan; dan monumen rajani, khususnya makam piramida dan kuil, yang masih termasuk di antara keajaiban dunia. Untuk suatu masa, pemerintahan Mesir adalah suatu tiruan dari tata tertib patriarkat imamat (Abr. 1:21–27).