Hormat Lihat juga Khidmat; Menjunjung Tinggi Sebagaimana biasanya digunakan dalam tulisan suci, untuk memperlihatkan rasa hormat dan rasa khidmat kepada seseorang atau sesuatu. Hormatilah ayahmu dan ibumu, Kel. 20:12 (1 Ne. 17:55; Mosia 13:20). Hormatilah Tuhan dengan harta kekayaanmu, Ams. 3:9. Jika siapa pun melayani-Ku, dia akan Bapa-Ku hormati, Yoh. 12:26. Para suami hendaknya memberikan rasa hormat kepada istri mereka, 1 Ptr. 3:7. Dengan bibir mereka saja mereka menghormati Tuhan, 2 Ne. 27:25 (Yes. 29:13). Aku tidak mengupayakan kehormatan dunia, Alma 60:36. Iblis memberontak melawan-Ku, mengatakan, Berilah aku kehormatan-Mu, yang adalah kuasa-Ku, A&P 29:36. Yang setia akan dimahkotai dengan kehormatan, A&P 75:5 (A&P 124:55). Tuhan senang menghormati mereka yang melayani-Nya, A&P 76:5. Mereka tidak dipilih karena mereka menginginkan kehormatan manusia, A&P 121:34–35. Kami percaya untuk menghormati dan mendukung hukum, PK 1:12 (A&P 134:6).